ABSTRAK Buah pepaya - USU Institutional Repository - Universitas ...

86 downloads 127 Views 216KB Size Report
Buah pepaya (Carica papaya L.) adalah salah satu contoh bahan alam yang dapat ... Kandungan gula dalam pepaya masak antara lain sukrosa, glukosa dan.
ABSTRAK Buah pepaya (Carica papaya L.) adalah salah satu contoh bahan alam yang dapat digunakan sebagai bahan pelembab kulit. Buah pepaya mengandung berbagai jenis enzim, vitamin dan mineral. Pepaya kaya akan vitamin A, B1 dan C yang sangat penting untuk menangkal radikal bebas. Selain vitamin, pepaya juga mengandung mineral seperti kalsium, forfor, kalium, zat besi, karbohidrat, protein dan lemak. Kandungan gula dalam pepaya masak antara lain sukrosa, glukosa dan fruktosa. Berdasarkan kandungannya, dicoba untuk melakukan penelitian dengan menggunakan sari buah papaya yang dibuat menjadi sediaan hand cream. Sari pepaya diformulasikan dalam krim tipe m/a untuk membuat sediaan yang berfungsi sebagai pelembab. Telah dilakukan penelitian terhadap sari buah pepaya (Carica papaya L.) dalam dasar krim m/a (minyak/air) sebagai pelembab. Konsentrasi sari buah pepaya yang digunakan adalah 2,5%, 5%, 7,5%, 10%, kemudian dibandingkan dengan sediaan yang mengandung gliserin 2% dan blanko. Beberapa pengujian telah dilakukan terhadap sediaan antara lain: uji homogenitas, pengamatan stabilitas sediaan, penentuan pH, penentuan tipe emulsi, iritasi terhadap kulit, dan kemampuan sediaan untuk mengurangi penguapan air dari kulit dengan menggunakan 6 orang sukarelawan. Hasil uji homogenitas menunjukkan bahwa sediaan krim pelembab yang dihasilkan adalah homogen. Tetapi hanya krim dengan konsentrasi sari buah pepaya 2,5% dan 5% yang stabil atau tidak mengalami perubahan pada penyimpanan 1, 4, 8, dan 12 minggu pada temperatur kamar. Sedangkan krim sari buah pepaya dengan konsentrasi 7,5% dan 10% mengalami perubahan warna pada penyimpanan 12 minggu. Sediaan krim mempunyai pH 5,63-6,10, sediaan krim yang dihasilkan merupakan tipe emulsi m/a, tidak mengiritasi dan tidak menyebabkan kulit gatal serta tidak menyebabkan kulit kasar. Hasil pengujian kemampuan pengurangan penguapan air dari kulit menunjukkan semakin tinggi konsentrasi sari buah pepaya yang ditambahkan ke dalam sediaan krim maka semakin besar kemampuan sediaan krim tersebut untuk mengurangi penguapan air dari kulit. Kata kunci : Pepaya ( Carica papaya L.), krim, pelembab, kulit

Universitas Sumatera Utara

ABSTRACT Papaya (Carica Papaya L.) is one of sample natural material can be as moisturizing skin. Papaya contain some kind of enzyme, vitamin, and mineral. Papaya was rich of vitamin A, B1, and C. which very important to ward free radical. Beside vitamin, papaya also has mineral as calcium. Phosphor, potassium, iron, carbohidrat, protein and lipid. Containing of sugar in ripe papaya among sucrose, glucose and fructose. Based on the contains can be tried to do a research by papaya extract to made be hand cream. Preparations papaya extract was formulated in a type of cream O/W to made prepatations used to moisturizer. A research has been done to the papaya extract (Carica papaya L.) in o/w (oil/water) cream base as natural moisturizer in cream preparations. The concentration of papaya extract used were 2,5%, 5%, 7,5%, 10%, and then they were compared with preparation containing 2% glycerine and blank preparation. Some test have been done to the preparation including: homogeneity test, stability examination, pH determination, type of emulsion determination, skin irritation test, and the ability of the preparation to reduce the evaporation of water from the skin using 6 volunteers. The result of the homogeneity test shows that moisturizing cream preparation was homogenous. But only cream with papaya extract concentration of 2,5% and 7,5% are stable or no change in storage 1, 4, 8 and 12 weeks at room temperature. While the cream of papaya extract with a concentration of 7,5% and 10% experienced changes color in the storage of 12 weeks. Having a pH of 5,63 – 6,10 produced the cream is a type of emulsion o/w ( oil/water ), does not irritated skin and cause itching and does not cause rough skin. Result of testing the ability of reducing water evaporation from the skin showed that the higher concentration of papaya extract were added into the cream preparation the greater the ability of the cream to reduce the evaporation of water from the skin. Keyword : Papaya ( Carica papaya L.), cream, moisturizing, skin

Universitas Sumatera Utara