APLIKASI MERAWAT DAN MEMPERBAIKI SEPEDA. MOTOR SENDIRITYPE
SUZUKI SHOGUN 110CC DAN. 125CC MENGGUNAKAN MSVISUAL BASIC 6.0
.
APLIKASI MERAWAT DAN MEMPERBAIKI SEPEDA MOTOR SENDIRITYPE SUZUKI SHOGUN 110CC DAN 125CC MENGGUNAKAN MSVISUAL BASIC 6.0 AGUNG WAHYU SUSWANTORO, PUJI SULARSIH, SKOM, MMSI Penulisan Ilmiah, Fakultas Ilmu Komputer, 2005
Universitas Gunadarma http://www.gunadarma.ac.id
kata kunci : visual basic Abstraksi : Aplikasi Merawat Dan Memperbaiki Sepeda Motor Sendiri Type SUZUKI Shogun 110cc dan 125cc merupakan sebuah aplikasi media yang berisi informasi mengenai panduan merawat sepeda motor sendiri tanpa harus datang kebengkel dan mengeluarkan biaya yang tidak terduga,aplikasi ini dikemas kedalam bentuk yang menarik dan interaktif memudahkan para pemilik sepeda motor memperbaiki sepeda motornya sendiri khususnya SUZUKI Shogun. Penulisan ilmiah ini menggambarkan cara pembuatan Aplikasi Merawat Dan Memperbaiki Sepeda Motor Sendiri Type SUZUKI Shogun 110cc dan 125cc dengan menggunakan Visual Basic Versi 6.0. diharapkan aplikasi ini dapat membantu masyarakat pemakai kendaraan sepeda motor type SUZUKI Shogun yang ingin memperoleh informasi tentang Merawat dan Memperbaiki sepeda motornya sendiri. Aplikasi ini menggunakan elemen-elemen multimedia yaitu gambar, teks, bentuk aplikasi yang diharapkan mudah digunakan oleh berbagai kalangan dan dibuat semenarik mungkin dengan berbagai tampilan yang ada didalam aplikasi ini. Dengan meng-klik sebuah tombol pilihan dari menu yang ada maka pengguna akan langsung memperoleh informasi dengan cepat mengenai Merawat Dan Memperbaiki Sepeda Motor Sendiri Type Shogun. Aplikasi ini diharapkan dapat mengurangi resiko kecelakaan dijalan, serta masyarakat menjadi lebih perhatian terhadap sepeda motor shogunnya yang dipakainya setiap hari, terutama bagi mereka yang sangat menghargai waktu.