peningkatan kemampuan menulis puisi melalui model ...

58 downloads 248 Views 69KB Size Report
keterampilan siswa dalam menulis puisi diperlukan sebuah model ... meningkatkan kemampuan menulis puisi siswa kelas VII C SMP Sila Chandra. Batu BulanĀ ...
SKRIPSI

PENINGKATAN KEMAMPUAN MENULIS PUISI MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KONTEKSTUAL DENGAN INSPIRATOR LINGKUNGAN SEKOLAH PADA SISWA KELAS VII C SMP SILA CHANDRA BATU BULAN TAHUN PELAJARAN 2012/2013

OLEH HISYAM MUDIN KELETEN KELIN N.P.M : 09.8.03.51.31.1.5.2686

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS MAHASARASWATI DENPASAR 2013 i

ABSTRAK PENINGKATAN KEMAMPUAN MENULIS PUISI MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KONTEKSTUAL DENGAN INSPIRATOR LINGKUNGAN SEKOLAH PADA SISWA KELAS VII C SMP SILA CHANDRA BATU BULAN TAHUN PELAJARAN 2012/2013

NAMA NPM TEBAL TAHUN

: HISYAM MUDIN KELETEN KELIN : 09.8.03.51.31.1.5.2686 : XVIII, HALAMAN : 2013

Dalam kegiatan belajar-mengajar di sekolah. Keterampilan berbahasa sangat penting untuk dikuasai. Keterampilan dasar yang perlu dikuasai siswa adalah keterampilan menulis. Betapa tidak, keterampilan menulis selalu hadir dalam setiap proses pembelajaran. Kegiatan menulis yang berkaitan dengan bidang sastra salah satunya adalah pembelajaran menulis puisi. Menulis puisi tidak hanya sekedar menulis huruf atau menyalin, tetapi menulis puisi sebagai aspek keterampilan perasaan. Menulis puisi merupakan proses perubahan bentuk pikiran atau perasaan menjadi bentuk tulisan yang indah. Dengan demikian, untuk dapat menciptakan variasi dalam belajar sekaligus dapat meningkatkan keterampilan siswa dalam menulis puisi diperlukan sebuah model pembelajaran yang berkaitan dengan situasi nyata (Contextual Teaching and Learning) dengan inspirator lingkungan sekolah. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini adalah apakah pembelajaran kontekstual dengan inspirator lingkungan sekolah dapat meningkatkan kemampuan menulis puisi siswa kelas VII C SMP Sila Chandra Batu Bulan Tahun Pelajaran 2012/2013 ? Dalam penelitian ini ada dua tujuan yang ingin dicapai oleh penulis, yaitu :tujuan umum dan tujuan khusus. Tujuan umum dari penelitian inia dalah dapat memeberikans umbangan pemikiran, informasi kepada guru bahasa Indonesia, dan meningkatkan wawasan menulis puisi melalui model pembelajaran kontekstual dengan inspirator lingkungan sekolah dalam upaya membina serta pengembangan bahasa dan sastra Indonesia. Sedangkan, tujuan khusus dari penelitian ini adalah untuk mendapatkan data yang objektif bahwa model pembelajaran kontekstual dengan inspirator lingkungan sekolah dapat meningkatkan kemampuan menulis puisi. Ruang lingkup penelitian ini terbatas hanya pada peningkatan kemampuan menulis puisi melalui model pembelajaran kontekstual dengan inspirator lingkungan sekolah, pada siswa kelas VII C SMP Sila Chandra Batu Bulan, Tahun Pelajaran 2012/2013. Teori sebagai landasan untuk berpijak bagi penulis dalam penelitian ini, yaitu: (1) pengertian puisi, (2) pengajaran puisi, (3) metode puisi, (4) hakikat ii

puisi, (5) pengertian menulis, (6) pengertian kemampuan menulis puisi, (7) pembelajaran kontekstual (Contextual Teaching and Learning), dan (8) media lingkungan sekolah sebagai inspirator. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VII C SMP Sila Chandra Batu Bulan Tahun Pelajaran 2012/2013 yang berjumlah 33 siswa. Pengumpulan data dilakukan di SMP Sila Chandra Batu Bulan dengan menggunakan dua metode, yaitu: (1) metode observasi, dan (2) metode tes. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis data deskriptif kuantitatif, yaitu menyusun data secara sistematis dari yang besar ke yang kecil atau sebaliknya untuk ditarik suatu simpulan. Dengan demikian, dapat ditarik kesimpulan bahwa hasil penelitian menulis puisi dengan model pembelajaran kontekstual dengan inspirator lingkungan sekolah pada siswa kelas VII C SMP Sila Chandra Batu Bulan dapat meningkat, ini dapat dilihat dari peningkatan nilai rata-rata yang diperoleh siswa pada tes awal (pra tes) jumlah rata-rata 4,09 dengan kategori kurang, pada siklus I mengalami peningkatan nilai rata-rata 5,3 dengan kategori hampir cukup, siklus II mengalami peningkatan nilai rata-rata siswa menjadi 6,6 dengan kategori cukup, dan pada siklus III juga mengalami peningkatan nilai rata-rata siswa menjadi 8,0 dengan kategori baik. Berdasarkan hasil penelitian tersebut, penulisi merumuskan saran diantaranya, guru bahasa Indonesia SMP Sila Chandra Batu Bulan supaya member motivasi kepada siswa agar tidak mengabaikan pembelajaran sastra khususnya menulis puisi.

Kata Kunci: Keterampilan menulis, puisi, inspirator lingkungan sekolah, pembelajaran kontekstual.

iii