Auxiliary Power Unit.pdf - Google Drive

8 downloads 138 Views 129KB Size Report
Retrying... Download. Connect more apps... Try one of the apps below to open or edit this item. Auxiliary Power Unit.pdf
Auxiliary Power Unit(APU) Kalau anda perhatikan beberapa pesawat besar, anda akan menemukan di ujung ekor pesawat ada sebuah lubang seperti knalpot kendaraan bermotor yang kadang terlihat mengeluarkan sedikit asap atau mengeluarkan udara panas yang terlihat dari pantulan cahaya yang melewati udara panas tersebut. Apa Itu APU ??? Auxiliary Power Unit(APU) adalah sebuah perangkat pada kendaraan yang menyediakan energi untuk fungsi lain selain propulsi. Mereka biasanya ditemukan pada pesawat besar, serta beberapa kendaraan darat besar. Fungsi APU Pada saat mesin dimatikan, pesawat masih perlu pasokan listrik untuk instrumen serta alat kelistrikan lainnya dan juga udara bertekanan (pneumatik) yang disebut bleed air untuk menjalankan penyejuk udara (AC) yang disebut Air Conditioning Pack. APU inilah yang menggantikan mesin untuk menyediakan listrik dan tenaga pneumatik. Tenaga pneumatik yang dihasilkan oleh APU juga digunakan untuk menyalakan mesin pesawat. Caranya dengan meniupkan udara bertekanan ke mesin turbin pesawat sehingga turbinnya berputar dan setelah putarannya mencukupi, bahan bakar akan dimasukkan ke dalam ruang bakar dan dibakar oleh igniter/pemantik. Hasil pembakaran akan memutar turbin sampai turbin berputar sendiri. Pada pesawat tertentu seperti Boeing 787, APU hanya memasok tenaga listrik karena pendinginan udara kabin dilakukan oleh perangkat pengatur suhu dengan tenaga listrik saja tanpa tenaga pneumatik, begitu pula engine start yang menggunakan tenaga listrik untuk memutar turbin. Kapan APU dipakai?

Tujuan utama dari APU yang terdapat pada pesawat adalah untuk memberikan kekuatan pada saat memulai mesin utama. Turbin mesin harus dipercepat untuk kecepatan rotasi tinggi untuk memberikan kompresi udara yang cukup untuk membuat mesin dapat beroperasi secara

Gambar APU pada airbus A320 mandiri. Mesin jet yang lebih kecil biasanya dimulai oleh sebuah motor listrik, sedangkan mesin yang lebih besar biasanya dimulai oleh sebuah motor turbin udara. Sebelum mesin dihidupkan, APU dihidupkan, umumnya oleh baterai atau hidraulik akumulator. Setelah APU berjalan, ia menyediakan tenaga (listrik, pneumatic, atau hidraulik, tergantung pada desain) untuk memulai mesin utama pesawat.APU juga digunakan untuk menjalankan aksesoris pesawat lainnya saat mesin pesawat dimatikan. Hal ini memungkinkan kabin pesawat menjadi nyaman bagi penumpang, sebelum mesin pesawat dihidupkan. Daya listrik digunakan untuk menjalankan sistem untuk preflight checks. Beberapa APU juga dihubungkan ke pompa hidraulik, yang memungkinkan kru untuk mengoperasikan peralatan hidraulik (seperti flight controls atau flap) sebelum memulai mesin propeler/turbin jet engine. (HAP)